Dandim 1410 Bantaeng Hadiri Undangan Penyaluran Bantuan Cadangan Pangan

    Dandim 1410 Bantaeng Hadiri Undangan Penyaluran Bantuan Cadangan Pangan

    BANTAENG - Dandim 1410/Bantaeng Letkol Arm Gatot Awan Febrianto S.Sos., menghadiri undangan penyaluran bantuan cadangan pangan dari Pemda Bantaeng tahun 2022 bertempat di kantor Bulog kab. Bantaeng jln. Andi Manapiang Kelurahan Lembang kecamatan Bantaeng kabupaten Bantaeng. Selasa, (11/04/2023).

    "Dengan mengucap bismillahi rahmani rohim, pada siang hari ini di luncurkan penyaluran cadangan beras pemerintah Bantaeng untuk bantuan pangan tahun 2023, ” ujar Kadis Sosial Abdi Sam

    Wakil bupati Bantaeng menyebut bahwa kegiatan penyaluran cadangan beras pemerintah tersebut akan dilakukan selama tiga bulan ke depan. Nantinya, setiap keluarga penerima manfaat akan mendapatkan bantuan 10 kg beras setiap bulannya.

    Dandim 1410/Bantaeng Letkol Arm Gatot Awan Febrianto. S.Sos., berharap bantuan pangan berupa penyaluran cadangan beras pemerintah tersebut akan membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. Selain itu, bantuan pangan ini juga diharapkan dapat membantu mengendalikan harga beras di pasaran.

    Turut hadir dalam kegiatan tersebut  Letkol Arm Gatot Awan Febrianto, S.Sos., (Dandim 1410/Bantaeng), Deny Hadiantoro  S.H. M.H. (Ketua Pengadilan Negeri Kab.Bantaeng), Abdi Sam (Kadis Sosial Kab Bantaeng), Ervyna Zulaiha (Pemimpin Cabang Perum BULOG Bulukumba), Kapolres Bantaeng di wakili oleh AKP Muh Ali K S. Pdi (Kasat Samapta Polres Bantaeng), Muh, irfan Aksari, S.Stp (Lurah Lamalaka), Masyarakat penerima Beras Pemerintah berkisar 100 orang.(***)

    bantaeng sulsel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Kodim 1410 Bantaeng Komsos Dengan...

    Artikel Berikutnya

    Berkah Untuk Sesama, Kodim 1410 Bantaeng...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    TNI Terima Penghargaan Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik
    Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Program Strategis untuk Kemajuan Media Siber
    Kasum TNI Berikan Pembekalan Pada Executive Course Cohort-7 Unhan RI

    Ikuti Kami